Cara Meracik Umpan Jitu Mancing Ikan Untuk Harian atau Lomba, Umpan Paten Sederhana dan Murah Meriah.

12/23/2017

Keju Campuran Umpan Penggugah Selera Ikan

Keju merupakan olahan dari bahan susu yang menjadi berbagai macam bentuk dan jenis keju yang bisa kita beli di hampir setiap tempat ada. Dikalangan para pakar pembuat umpan pancing, terutama ikan mas, bahan keju ini hampir menjadi bahan wajib digunakan karena terbukti memang ikan mas sangat menyukai keju.

Keju juga selain memberikan cita rasa umpan jadi lebih mengundang selera makan ikan, ternyata juga membuat umpan jadi lebih pekat dan tidak mudah lepas dari kail walaupun sampai ukuran umpan sangat kecil terkikis oleh air.

Umpan dengan adanya keberadaan keju di dalamnya juga akan memberikan daya tarik bagi ikan untuk mendekat, karena ketika umpan jatuh ke dasar kolam akan melepaskan cairan susu sebagai bahan dari pembuatan keju, sehingga akan menimbulkan perubahan warna air menjadi putih dengan aroma keju yang khas untuk mengundang ikan berdatangan.

Khusus  keju keras, dalam proses pembuatan biasanya dipanaskan hingga suhu 35 °C (95 °F) - 56 °C (133 °F) membuat kadar air dari butiran dadih menjadi hilang sehingga terbentuklah keju yang keras dengan bentuk batangan.

Rasa asin yang terdapat pada keju membuat lebih gurih untuk menghilangkan rasa tawar sehingga ikan mas menyukai rasa dari keju ini.

Sebenarnya dalam pengolahan bahan umpan untuk ikan mas bila kita sudah menggunakan salah satu bahan yang kita gunakan adalah dari keju, tidak perlu lagi menggunakan biang susu atau bentuk susu lain baik itu cair atau bubuk, karena bahan dari keju itu sendiri adalah susu.

Untuk proses pembuatan umpan denganh bahan keju ini sangat mudah, karena keju berbentuk batangan yang sudah kita parut akan mudah larut ketika kita campurkan dengan adonan bahan umpan yang lain, apalagi melalui proses pemanasan atau pengukusan.

Silahkan tentukan sendiri komposisi umpan yang menggunakan campuran keju dengan bahan dasar apapun sesuai selera masing-masing.

Baca juga :
1. Daging Belut Umpan Amis Paling Disukai Ikan Mas
2. Umpan Jambu Mede Habiskan Ikan Mas Dikolam Pemancingan
3. Santan Kara Umpan Kesukaan Ikan Mas Babon
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Keju Campuran Umpan Penggugah Selera Ikan

0 komentar:

Posting Komentar